Pupuk Sinergitas, Rutan Kudus Datangi Kantor Bea Cukai Kudus

    Pupuk Sinergitas, Rutan Kudus Datangi Kantor Bea Cukai Kudus

    Kudus – Selasa (01/10), Kepala Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Kudus, Anda Tuning, bersama jajaran pejabat struktural Rutan Kudus kunjungi Kantor Bea Cukai Kudus. Kedatangan pihak Rutan Kudus disambut hangat oleh Bea Cukai Kudus. 

    Adapun tujuan kedatangan Rutan Kudus dan jajarannya adalah untuk mempererat tali silaturahmi antara Rutan Kudus dengan Bea Cukai Kudus. 

    Pertemuan ini bukanlah pertama kalinya Rutan Kudus berkunjung ke Instansi pemerintahan lain. Sebelumnya, Rutan Kudus juga kerap berkunjung ke Instansi pemerintahan lain seperti kantor Kabupaten Kudus, Kodim Kudus, Polres Kudus dan berbagai Instansi lainnya. Kunjungan ini sebagai bentuk upaya memupuk sinergi antar Instansi.

    Dewasa ini, sinergi merupakan suatu aspek yang sangat penting bagi sebuah satuan kerja guna memperlanjar hubungan kerja sama antar Instansi. Oleh karena itu, Rutan Kudus dituntut untuk selalu menjalin hubungan yang baik dengan berbagai instansi, terlebih instansi yang bersinggungan langsung dengan Rutan Kudus dalam proses pelaksanaan tugas dan fungsinya demi Rutan Kudus yang Makin Baik.

    kemenkumhamjateng kemenkumhamri
    David Fernanda Putra

    David Fernanda Putra

    Artikel Sebelumnya

    Rutan Kudus Ikuti Webinar Penanganan Masalah...

    Artikel Berikutnya

    Dirjen Imigrasi Berikan Apresiasi Pada Layanan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Tekankan Peran Penting Pemuda Muhammadiyah Dalam Wujudkan Indonesia Emas 
    Kapolri Beri Kenaikan Pangkat Anumerta ke Almarhum AKP Ulil Ryanto

    Ikuti Kami